Jumat, 25 November 2011

Gandeng Dr Dre dan Geffen Records, HTC Luncurkan Sensation XE

JAKARTA - HTC Corporation meluncurkan ponsel pintar HTC Sensation XE dengan teknologi suara Beats Audio yang manawarkan pengguna kualitas suara serasa di studio rekaman.

"Ponsel pintar ini akan menjadi sensasi di Indonesia," kata Country Manager HTC Indonesia Agus Sugiharto ketika menggelar jumpa media di Jakarta pada Kamis (24/11).

Musisi Amerika Serikat Dr. Dre dan Komisaris Interscope Geffen A & M Records Jimmy Lovine mengagas teknologi Beats Audio untuk mengembangkan headphone baru dengan kemampuan spektrum suara orisinal. HTC telah mengakuisi 51 persen saham beats audio.

"Teknologi ini akan memanjakan telinga pelanggan dengan kualitas suara yang jernih dan suara bass yang sempurna," katanya.

Ponsel pintar itu diperkuat oleh prosesor dual-core 1.5 GHz dan baterai lithium ion polymer berkapasitas 1730 mAH yang memungkinkan pengguna mendengar lagu, video dan browsing dalam waktu yang lebih lama.

"Pengguna bisa mendengarkan musik hingga 20 jam," katanya.

Ponsel pintar yang memiliki layar sentuh 4.3 inchi menggunakan sistem operasi Google Android Gingerbread dan kartu microSD (8GB) yang memungkinkan pengguna menyimpan ribuan lagu.

Ponsel pintar yang akan tersedia pada awal Desember 2011dijual Rp. 5.999.000 dengan paket bundling XL.

*Sumber: Rep*

Nokia Rilis Asha 303, Ponsel QWERTY dengan Kemampuan Layar Sentuh

JAKARTA - Nokia meluncurkan ponsel QWERTY Nokia Asha 303 yang merupakan ponsel keyboard QWERTY layar sentuh.

"Kami saat ini memiliki lini produk yang luas pada produk ponsel QWERTY, ada sekitar 30 perangkat, salah satunya ponsel Nokia Asha 303 dimana anda mendapatkan pengalaman seperti menggunakan smartphone," Kata Andrea Facchini, Marketing Director Nokia dalam jumpa pers di Jakarta.

"Asha bermakna harapan, dan Indonesia juga negara yang sangat social oriented, ditandai dengan tingginya penggunaan jejaring sosial semacam facebook atau twitter, oleh karena itu Nokia Asha 303 QWERTY hadir di Indonesia," kata Andrea.

Asha 303 ditujukan untuk konsumen anak muda dengan desain tipis dan balutan warna warna ceria yang memiliki fitur layaknya smartphone seperti capacitive touch screen, Prosesor 1 Ghz ,hingga akses data HSDPA 3.5G.

"Buat kami internet adalah hal yang sangat penting dan asasi bagi manusia untuk mencari informasi," katanya

Saat ini Nokia memproduksi 12 ponsel perdetik, dan 365 juta per tahun,dan Nokia mengaku selalu berinovasi atas produknya, keberhasilan ponsel QWERTY Nokia C3 juga menjadi tolak ukur kami untuk lebih berinovasi dalam ponsel QWERTY.

Nokia Asha 303 QWERTY sudah membenamkan aplikasi ternama seperti game angry bird, sexy witch, messenger whatsapp, nokia music gratis selama 6 bulan, dan paket data unlimited telkomsel selama 6 bulan yang dibanderol seharga Rp.1.470.000.

*Sumber: Rep*

Kamis, 24 November 2011

Nokia Berjaya di Cina, HTC Jawara di AS

WASHINGTON - China telah mengambil alih Amerika Serikat menjadi pasar smartphone (telepon pintar) terbesar di dunia berdasarkan volume. Sementara AS masih memimpin pasar smartphone dalam hal pendapatan.

Strategy Analytics mengatakan bahwa pengiriman smartphone mencapai 24 juta unit di China selama kuartal ketiga tahun ini dibandingkan dengan 23 juta unit di Amerika Serikat.

"Amerika Serikat tetap pasar terbesar smartphone dunia berdasarkan pendapatan, tetapi China telah mengambil alih Amerika Serikat dalam hal volume," kata direktur eksekutif Strategy Analytics, Neil Mawston.

"China sekarang di garis depan ledakan komputasi mobile di seluruh dunia," Mawston mengatakan. "China telah menjadi pasar smartphone besar dan berkembang yang tidak ada vendor hardware, pembuat komponen atau pengembang konten dapat mampu mengabaikannya."

Strategy Analytics mengatakan, pengiriman smartphone di China tumbuh 58 persen pada kuartal ketiga dari kuartal sebelumnya menjadi 23,9 juta unit dan jatuh tujuh persen menjadi 23,3 juta unit di Amerika Serikat pada periode yang sama.

"Pertumbuhan pesat China telah didorong oleh meningkatnya ketersediaan smartphone di saluran ritel, subsidi agresif oleh operator model high-end seperti Apple iPhone, dan gelombang kemunculan model Android murah dari merek lokal China," kata direktur Strategy Analytics, Tom Kang.

Nokia Finlandia memimpin pasar smartphone China dengan pangsa 28 persen sementara HTC Taiwan memimpin pasar smartphone AS dengan pangsa 24 persen, menurut Strategy Analytics.

*Sumber: Rep*

Selasa, 22 November 2011

Apple Siapkan iPad 3, Amazon Kindle Fire 2


iPad 3










            Amazon Kindle Fire 2
JAKARTA - Amazon dan Apple sedang
mempersiapkan komputer tablet versi baru yaitu Kindle Fire 2 dan iPad 3 untuk dipamerkan pada kuartal pertama tahun depan, menurut rumor teknologi yang beredar.

Kindle Fire terbaru memiliki layar sentuh lebih besar 8,9 inci sedangkan Kindle Fire saat ini hanya 7-inci. Menurut blog teknologi Digitimes, perusahaan elektronik raksasa asal Taiwan Foxconn akan memulai produksi Kindle Fire terbaru pada kuartal pertama 2012 dan diluncurkan ke pasar pada kuartal kedua.

Tablet Apple iPad generasi ketiga akan melakukan debut pada waktu yang sama. Menurut iLounge mengutip sumber anonim, iPad 3 memiliki ukuran lebih tebal 0.77 mm dari pada iPad. Kabarnya, ruang ekstra pada iPad 3 akan digunakan untuk lampu layar agar menunjang layar "Retina" resolusi tinggi, seperti yang pertama kali digunakan pada iPhone 4.

iLounge mengatakan perangkat baru itu direncanakan akan dirilis pada Maret. Peluncuran kedua tablet itu direncakan akan menjadi head-to-head menarik antara Amazon dan Apple pada musim semi tahun depan. Sejauh ini Apple iPad mendominasi pasar tablet.

Tablet Kindle Fire yang berbasis Google Android diperkenalkan di Amerika Serikat pada bulan ini dan secara luas dipandang sebagai penantang kuat iPad. Harga tablet itu setengah harga dari iPad 2, tapi beberapa ulasan menyebut Kindle Fire miskin fitur. Sebuah tablet baru Kindle Fire yang cepat dengan spesifikasi lebih baik dapat menandai awal kontes nyata dengan Apple.

Nantinya, iPad 3 diharapkan dapat menjaga tekanan pada kompetitor dengan prosesor terbaru untuk menunjang kinderja aplikasi tablet. Prosesor Apple terbaru A6 diperkirakan dibuat oleh perusahaan asal Inggris ARM dengan empat-core atau quad-core. Saat ini Prosesor iPad 2 yaitu A5 hanya memiliki dua core.

*Sumber: Rep*